July 17, 2021

KOMPETENSI INTI DAN KOMPETENSI DASAR MATEMATIKA SMK/MAK

Berdasarkan Peraturan Direktur Jenderal Pendidikan Dasar dan Menengah Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan Nomor: 464/D.D5/KR/2018 Tanggal: 30 Agustus 2018 tentang Kompetensi Inti dan Kompetensi Dasar Mata Pelajaran Matematika.

Bidang Keahlian           : Semua Bidang Keahlian
Program Keahlian        : Semua Program Keahlian
Kompetensi Keahlian   : Semua Kompetensi Keahlian
Mata Pelajaran             : Matematika (A)
Jam Pelajaran               : 424 JP (@45 menit)

        Tujuan kurikulum mencakup empat aspek kompetensi, yaitu (1) aspek kompetensi sikap spiritual, (2) sikap sosial, (3) pengetahuan, dan (4) keterampilan. Aspek-aspek kompetensi tersebut dicapai melalui proses pembelajaran intrakurikuler, kokurikuler, dan ekstrakurikuler.
        Rumusan kompetensi sikap spiritual yaitu, “Menghayati dan mengamalkan ajaran agama yang dianutnya”. Sedangkan rumusan kompetensi sikap sosial yaitu, “Menghayati dan mengamalkan perilaku jujur, disiplin, santun, peduli (gotong royong, kerja sama, toleran, damai), bertanggung-jawab, responsif, dan proaktif melalui keteladanan, pemberian nasihat, penguatan, pembiasaan, dan pengkondisian secara berkesinambungan serta menunjukkan sikap sebagai bagian dari solusi atas berbagai permasalahan dalam berinteraksi secara efektif dengan lingkungan sosial dan alam serta dalam menempatkan diri sebagai cerminan bangsa dalam pergaulan dunia”. Kedua kompetensi tersebut dicapai melalui pembelajaran tidak langsung (indirect teaching) yaitu keteladanan, pembiasaan, dan budaya sekolah, dengan memperhatikan karakteristik mata pelajaran serta kebutuhan dan kondisi peserta didik.
        Penumbuhan dan pengembangan kompetensi sikap dilakukan sepanjang proses pembelajaran berlangsung, dan dapat digunakan sebagai pertimbangan guru dalam mengembangkan karakter peserta didik lebih lanjut.

KOMPETENSI INTI 3 (PENGETAHUAN)
Memahami, menerapkan, menganalisis, dan mengevaluasi tentang pengetahuan faktual, konseptual, prosedural, dan metakognitif sesuai dengan bidang dan lingkup kajian Matematika pada tingkat teknis, spesifik, detil, dan kompleks, berkenaan dengan ilmu pengetahuan, teknologi, seni, budaya, dan humaniora dalam konteks pengembangan potensi diri sebagai bagian dari keluarga, sekolah, dunia kerja, warga masyarakat nasional, regional, dan internasional.
 
 KOMPETENSI INTI 4 (KETERAMPILAN)
Melaksanakan tugas spesifik dengan menggunakan alat, informasi, dan prosedur kerja yang lazim dilakukan serta memecahkan masalah sesuai dengan bidang kajian Matematika.
Menampilkan kinerja di bawah bimbingan dengan mutu dan kuantitas yang terukur sesuai dengan standar kompetensi kerja.
Menunjukkan keterampilan menalar, mengolah, dan menyaji secara efektif, kreatif, produktif, kritis, mandiri, kolaboratif, komunikatif, dan solutif dalam ranah abstrak terkait dengan pengembangan dari yang dipelajarinya di sekolah, serta mampu melaksanakan tugas spesifik di bawah pengawasan langsung.
Menunjukkan keterampilan mempersepsi, kesiapan, meniru, membiasakan, gerak mahir, menjadikan gerak alami dalam ranah konkret terkait dengan pengembangan dari yang dipelajarinya di sekolah, serta mampu melaksanakan tugas spesifik di bawah pengawasan langsung.

KOMPETENSI DASAR
3.1 Menerapkan konsep bilangan berpangkat, bentuk akar, dan logaritma dalam menyelesaikan masalah
4.1 Menyajikan penyelesaian masalah bilangan berpangkat, bentuk akar dan logaritma
3.2 Menerapkan persamaan dan pertidaksamaan nilai mutlak bentuk linear satu variabel
4.2 Menyajikan penyelesaian masalah yang berkaitan dengan persamaan dan pertidaksamaan nilai mutlak bentuk linear satu variabel
3.3 Menentukan nilai variabel pada sistem persamaan linear dua variabel dalam masalah kontekstual
4.3 Menyelesaikan masalah sistem persamaan linier dua variabel
3.4 Menentukan nilai maksimum dan minimum permasalahan kontekstual yang berkaitan dengan program linear dua variabel
4.4 Menyelesaikan masalah kontekstual yang berkaitan dengan program linear dua variabel
3.5 Menganalisis barisan dan deret aritmetika
4.5 Menyelesaikan masalah kontekstual yang berkaitan dengan barisan dan deret aritmatika
3.6 Menganalisis barisan dan deret geometri
4.6 Menyelesaikan masalah kontekstual yang berkaitan dengan barisan dan deret geometri
3.7 Menganalisis pertumbuhan, peluruhan, bunga, dan anuitas
4.7 Menyelesaiakan masalah kontekstual yang berkaitan dengan pertumbuhan, peluruhan, bunga, dan anuitas
3.8 Menentukan perbandingan trigonometri pada segitiga siku-siku
4.8 Menyelesaikan masalah yang berkaitan dengan perbandingan trigonometri pada segitiga siku-siku
3.9 Menentukan nilai sudut berelasi di berbagai kuadran
4.9 Menyelesaikan masalah nilai sudut berelasi di berbagai kuadran
3.10 Menentukan koordinat kartesius menjadi koordinat kutub dan sebaliknya
4.10 Menyelesaikan masalah perubahan koordinat kartesius menjadi koordinat kutub dan sebaliknya
3.11 Menerapkan nilai perbandingan trigonometri pada grafik fungsi trigonometri
4.11 Menyajikan grafik fungsi trigonometri
3.12 Menerapkan aturan sinus dan kosinus
4.12 Menyelesaikan permasalahan kontekstual dengan aturan sinus dan kosinus
3.13 Menentukan luas segitiga pada trigonometri
4.13 Menyelesaikan masalah kontekstual yang berkaitan dengan luas segitiga pada trigonometri
3.14 Menganalisis nilai sudut dengan rumus jumlah dan selisih dua sudut
4.14 Menyelesaikan nilai nilai sudut dengan rumus jumlah dan selisih dua sudut
3.15 Menerapkan operasi matriks dalam menyelesaiakan masalah yang berkaitan dengan matriks
4.15 Menyelesaikan masalah yang berkaitan dengan matriks
3.16 Menetukan nilai determinan, invers dan tranpos pada ordo 2 x 2 dan nilai determinan dan tranpos pada ordo 3 x 3
4.16 Menyelesaikan masalah yang berkaitan dengan determinan, invers dan tranpose pada ordo 2 x 2 serta nilai determinan dan tranpos pada ordo 3 x 3
3.17 Menentukan nilai besaran vektor pada dimensi dua
4.17 Menyelesaikan masalah yang berkaitan dengan nilai besaran vektor pada dimensi dua
3.18 Menentukan nilai besaran vektor pada dimensi tiga
4.18 Menyelesaikan masalah yang berkaitan dengan nilai besaran vektor pada dimensi tiga
3.19 Menentukan nilai variabel pada persamaan dan fungsi kuadrat
4.19 Menyelesaikan masalah yang berkaitan dengan persamaan dan fungsi kuadrat
3.20 Menganalisis operasi komposisi dan operasi invers pada fungsi
4.20 Menyelesaikan masalah operasi komposisi dan operasi invers pada fungsi
3.21 Menentukan persamaan lingkaran
4.21 Menyelesaikan masalah yang berkaitan dengan persamaan lingkaran
3.22 Menganalisis masalah kontekstual yang berkaitan dengan logika matematika (pernyataan sederhana, negasi pernyataan sederhana, pernyataan majemuk, negasi pernyataan majemuk dan penarikan kesimpulan)
4.22 Menyelesaikan masalah kontekstual yang berkaitan dengan logika matematika (pernyataan sederhana, negasi pernyataan sederhana, pernyataan majemuk , negasi pernyataan majemuk dan penarikan kesimpulan)
3.23 Menganalisis titik, garis dan bidang pada geometri dimensi tiga
4.23 Menyajikan penyelesaian masalah yang berkaitan dengan jarak antara titik ke titik, titik ke garis dan garis ke bidang pada geometri dimensi tiga
3.24 Menetukan masalah kontekstual yang berkaitan dengan transformasi geometri
4.24 Menyelesaikan masalah kontekstual kontekstual yang berkaitan dengan transformasi geometri
3.25 Menganalisis kaidah pencacahan, permutasi dan kombinasi pada masalah kontekstual
4.25 Menyajikan penyelesaian masalah kontekstual berkaitan dengan kaidah pencacahan, permutasi dan kombinasi
3.26 Menentukan peluang kejadian
4.26 Menyelesaikan masalah yang berkaitan dengan peluang kejadian
3.27 Mengevaluasi kajian statistika dalam masalah kontekstual
4.27 Menyelesaikan masalah kontekstual yang berkaitan dengan kajian statistika
3.28 Menganalisis ukuran pemusatan data tunggal dan data kelompok
4.28 Menyelesaikan masalah yang berkaitan dengan ukuran pemusatan data tunggal dan data kelompok
3.29 Menganalisis ukuran penyebaran data tunggal dan data kelompok
4.29 Menyelesaikan masalah yang berkaitan dengan ukuran penyebaran data tunggal dan data kelompok
3.30 Menentukan nilai limit fungsi aljabar
4.30 Menyelesaikan masalah yang berkaitan dengan limit fungsi aljabar
3.31 Menentukan turunan fungsi aljabar menggunakan definisi limit fungsi atau sifat – sifat turunan fungsi serta penerapannya
4.31 Menyelesaikan masalah yang berkaitan dengan turunan fungsi aljabar
3.32 Menganalisis keberkaitan turunan pertama fungsi dengan nilai maksimum, nilai minimum, dan selang kemonotonan fungsi, serta kemiringan garis singgung kurva
4.32 Menyelesaikan masalah kontekstual yang berkaitan dengan turunan pertama fungsi aljabar
3.33 Menentukan nilai integral tak tentu dan tertentu fungsi aljabar
4.33 Menyelesaikan masalah yang berkaitan dengan integral tak tentu dan tertentu fungsi aljabar
3.34 Menentukan luas permukaan dan volume benda putar dengan menggunakan integral tertentu
4.34 Menyelesaikan masalah luas permukaan dan volume benda putar dengan menggunakan integral tertentu


Semoga bermanfaat :)

April 25, 2021

CONTOH SOAL MEDIA DAN TIK DALAM PEMBELAJARAN BESERTA JAWABANNYA

1.  Memilih media pembelajaran hendaknya tidak boleh sembarangan tetapi harus didasarkan pada kriteria tertentu. Misalnya, apakah untuk belajar individual, kelompok kecil, kelompok besar atau masal. Pernyataan tersebut dalam pemilihan media termasuk ke dalam kriteria …
A. Tujuan
B. Sasaran didik
C. Ketersediaan
D. Konteks penggunaan

2.  Pada saat mempersiapkan pembelajaran seorang guru dapat menyusun strategi pemb media yang akan digunakan dalam pembelajaran tersebut. Kemampuan dasar yang harus dimiliki seorang pendidik terkait dengan keterampilan memilih media pembelajaran adalah …
A. Pendidik harus mengetahui latar sosial budaya siswa dan sekolah
B. Pendidik harus memahami karakteristik dari media pembelajaran tersebut
C. Pendidik harus menyesuaikan diri dengan kemampuan sekolah
D. Pendidik menyesuaikan dengan materi pembelajaran

3.  Pada saat mempersiapkan pembelajaran seorang guru harus dapat menentukan jenis media yang tepat sesuai dengan materi. Di lihat dari kemampuan jangkauannya, media dapat dibagi ke dalam …
A. Media yang memiliki daya liput yang luas dan media yang memiliki daya liput terbatas
B. Media yang dpat didengar saja dan media yang dapat dilihat
C. Media tradisional dan media berbasis TIK
D. Media dua dimensi dan media tiga dimensi

4.  Di ruang media tersedia berbagai macam media yang sudah berdebu dan agak usang. Sebagai seorang pendidik yang kreatif, sebaiknya dapat memanfaatkan media dan memilih media mana yang akan digunakan. Dia memiliki beberapa pertimbangan dalam hal ini. Pertimbangan dalam memilih media pembelajaran yang harus diperhatikan adalah …
A. Tujuan, sasaran didik, karakteristik media, waktu pengoperasian, biaya, ketersediaan, konteks penggunaan, dan mutu teknis
B. Sasaran didik, karakteristik media, waktu mengoperasikan, tujuan, misi visi sekolah, dan konteks penggunaan
C. Tujuan, sasaran didik, karakteristik media, visi sekolah, dan konteks penggunaan
D. Kultur sekolah, tujuan, waktu pengoperasiaan, dan karakteristik media

5.  Seorang guru harus mampu memanfaatkan media pembelajaran dan sumber belajar untuk mencapai tujuan pembelajaraan utuh. Pernyataan berikut yang benar terkait dengan media pembelajaran adalah 
A. Media pembelajaran yang paling baik adalah media yang berbasis TIK
B. Sebuah media dapat digunakan untuk semua kegiatan pembelajaran
C. Media dapat digunakan sebagai pembawa pesan dalam suatu kegiatan pembelajaran
D. Memilih media tidak perlu banyak pertimbangan agar tidak merepotkan

6.  Setiap materi pembelajaran memiliki tingkat kesukaran yang bervariasi. Untuk memudahkan peserta didik memahami materi yang memiliki tingkat kesukaran tinggi guru sering memanfaatkan media pembelajaran. Misalnya, media gambar atau tayangan video yang berisi sistem peredaran darah. Fungsi media pada pernyataan tersebut adalah …
A. Menampilkan objek yang terlalu besar
B. Membuat konkret konsep yang abstrak
C. Menampilkan objek yang tidak dapat diamati dengan mata telanjang
D. Membawa objek yang berbahaya atau sukar didapat di dalam lingkungan belajar 

7.  Media memiliki fungsi dan manfaat bagi pembelajaran. Hal ini dirasakan juga oleh guru dalam membantu pembelajaran menjadi lebih efisien dan efektif. Misalnya saat guru ingin menjelaskan suatu konsep/objek yang luas dan besar, dia tinggal menggunakan medianya saja. Berikut ini adalah salah satu fungsi dari media pembelajaran sesuai kondisi tersebut adalah …
A. Menampilkan objek yang terlalu besar, misalnya pasar atau candi
B. Membawa objek yang berbahaya atau sukar didapat di dalam lingkungan belajar
C. Membuat konkret konsep yang abstrak, misalnya untuk menjelaskan peredaran darah
D. Menampilkan objek yang tidak dapat diamati dengan mata telanjang

8.  Seorang guru ingin membuka situs google untuk menuliskan catatan, ide, atau refleksi yang bersifat pribadi atau untuk dibagikan secara umum. Fitur yang dapat dimanfaatkan oleh guru tersebut adalah …
A. Book
B. Forum
C. Blog
D. E-portofolio

9.  Seorang guru sedang bergoogling atau membuka situs google untuk mencari informasi mengenai pembelajaran berbasis TIK (Teknologi Informasi dan Komunikasi). Pengertian googling dalam istilah internet tersebut adalah …
A. Program mencari informasi
B. Program desktop publishing
C. Program untuk menjelajahi laman
D. Program penciptaan laman

10.  Seorang guru yang akan mencari  informasi tentang suatu topik atau judul dapat menggunakan aplikasi internet yang dikenal dengan istilah mesin pencari (search engine). Salah satu laman yang berfungsi sebagai mesin pencari adalah …
A. www.gmail.com
B. www.google.com
C. www.hotmail.com
D. www.cari-data.com 

11.  Saat kita akan mencari informasi tentang suatu topik atau judul dapat menggunakan aplikasi internet yang dikenal dengan istilah mesin pencari (search engine). Salah satu laman yang berfungsi sebagai mesin pencari selain google adalah …
A. www.yahoo.com
B. www.gmail.com
C. www.hotmail.com
D. www.cari-data.com

12.  Seorang guru akan membuat media untuk menampilkan contoh surat, tabel, gambar, dan berbagai dokumen lain. Aplikasi sederhana keluaran Microsoft yang dapat digunakan untuk memfasilitasi kegiatan guru tersebut adalah …
A. Microsoft Database
B. Microsoft PowerPoint
C. Microsoft Desktop Publishing
D. Microsoft Word

13.  Seorang guru dapat menampilkan bahan tayang yang menarik perhatihan siswa dalam pembelajaran. Program tampilan bahan tayang ini difasilitasi oleh Microsoft. Aplikasi sederhana keluaran Microsoft yang dapat digunakan untuk membuat bahan presentasi adalah …
A. Microsoft Database
B. Microsoft Spread Sheet
C. Microsoft PowerPoint
D. Microsoft Desktop Publishing

14.  Tools pembelajaran daring/online cukup banyak dan memiliki fungsi masing-masing. Salah satu fiturnya berupa kumpulan soal tes sumatif dan tes akhir pembelajaran. Fitur moodle ini adalah …
A. Quiz
B. Page
C. Lesson
D. Blog

15.  Dalam pembelajaran daring terdapat beberapa unsur atau elemen pembangun pembelajaran elektronik. Unsur berikut yang bukan termasuk unsur pembangun elektronik adalah …
A. Penulis konten (content writer)
B. Penata grafis (design grafis)
C. Perancang pembelajaran (course design)
D. Pemrogram komputer (computer programmer)


Semangat belajar dan semoga bermanfaat :)